Cara belanja di TikTok Shop lebih dari satu barang, beli banyak ataupun hanya satu produk yang dibeli pastinya dicari oleh kalian pengguna TikTok yang menggunakan platform ini untuk mencari dan berbelanja berbagai macam barang yang diinginkan.
Sekarang ini platform TikTok gak cuma untuk berbagi konten video pendek, tapi juga menjadi platform yang multifungsi. Salah satunya adalah dengan hadirnya fitur terbaru yang bernama Tiktok Shop untuk melakukan berbelanja online ataupun berjualan online.
Yang menarik dari fitur ini adalah, pengguna gak perlu berpindah ke aplikasi lain untuk melanjutkan berbelanja produk yang ada di platform TikTok. Jika kalian belum pernah belanja lewat TikTok, berikut admin bagikan tutorial bagaimana cara berbelanja di TikTok Shop dengan mudah dan cara belanja di TikTok Shop lebih dari 1 barang setelah pada artikel sebelumnya admin membahas mengenai bagaimana Cara Daftar TikTok Shop Seller Tanpa Minimal Followers.
Cara Belanja di TikTok Shop dengan Mudah
Jika kamu menemukan tombol Shop yang berlogo seperti tas belanja pada halaman akun penjual di TikTok yang berada di antara tab Video dan Likes, kamu bisa menggunakannya untuk mulai mencoba cara belanja di Tiktok Shop seperti pada langkah-langkah di bawah ini.
- Pertama, buka aplikasi TikTok di HP
- Lalu cari akun TikTok penjual barang atau produk yang kamu inginkan
- Bisa juga langsung ketik aja “Shop” pada menu pencarian
- Biasanya sih muncul konten FYP yang di bagian sudut kiri video nanti muncul kotak bertuliskan Lihat Tautan
- Setelah kamu berada di tampilan akun TikTok penjual, tap menu Shop yang berlogo Tas Belanja
- Tinggal kamu pilih barang atau produk mana yang mau dibeli
- Lalu sesuaikan pesanannu melalui tombol Pilih Opsi
- Jika sudah tinggal klik tombol Beli Sekarang
- Nah selanjutnya tinggal isi informasi alamat pengiriman barangnya
- Tinggal kamu isi dan masukkan sedetail mungkin nama lengkapmu, nomor telepon, serta alamatmu untuk tujuan pengiriman barang atau produk yang dibeli
- Jika sudah tinggal klik Berikutnya
- Nanti kamu akan melihat Rincian Pesanan seperti jumlah item yang kamu beli, pilihan ekspedisi atau jasa pengirimannya serta Metode Pembayaran
- Silahkan klik pada Metode Pembayaran dan tinggal kamu pilih mau pembayara lewat Transfer Antar Bank, GoPay, Dana, Kartu Kredit, atau mau pilih pembayaran pakai sistem COD (Cash on Delivery) saat barang sampai ditempatmu
- Jika sudah dipilih metode pembayarannya, tinggal klik tombol Buat Pesanan
- Selanjutnya kalian akan diminta untuk memasukkan Verifikasi Info Kontak melalui Telepon. Tinggal angkat saja telepon dari pihak TikTok dan simak baik-baik kode yang disebutkan bot lewat telepon untuk verifikasi
- Setelah verifikasi selesai, informasi pesanan nanti akan muncul, lalu klik saja Tampilkan Detail untuk melihat lebih rinci lagi
- Lalu tinggal kamu lakukan pembayaran belanjaanmu sesuai metode pembayaran yang dipilih
- Jika sudah, tinggal tunggu barangnya dikirim ke tempatmu
- Selesai, berhasil belanja di TikTok Shop dengan mudah
Cara Belanja di TikTok Shop Lebih Dari Satu Barang
Buat kalian yang ingin belanja lebih dari satu barang di TikTok, caranya berbeda dengan membeli hanya satu barang. Hal ini karena masing-masing item yang dibeli di TikTok mempunyai kode pembayaran yang berbeda. Lantas bagaimana cara belanja di TikTok Shope lebih dari 1 barang? Simak di bawah ini langkah-langkah caranya.
- Pertama, masuk ke aplikasi TikTok di HP
- Silahkan masuk ke akun TikTok yang menjual barang yang ingin dibeli
- Lalu klik tombol atau logo Shop
- Misalnya, kamu ingin membeli Dompet, tinggal beli dengan cara biasa yaitu tekan Beli Sekarang
- Kemudian lakukan konfirmasi detail pembelian barangnya seperti warna, ukuran, ataupun jumlahnya, baru nanti klik Beli Sekarang
- Lalu pilihlah Metode Pembayaran
- Misal gunakan Transfer Bank dan pilih Bank Mandiri
- Setelah muncul kode pembayaran, kamu Screenshot untuk menangkap atau menyimpan gambar kode tersebut
- Selanjutnya kembali lagi ke bagian Shop dan ulangi lagi pembelian untuk item atau barang yang lainnya sebagai barang kedua, misal beli Tas
- Nanti setelah masuk ke pilihan Metode Pembayaran, samakan saja dengan metode pembayaran barang yang pertama yaitu tadi pilih Transfer Bank dan pilih Bank Mandiri
- Kemudian Screenshot lagi tampilan kode pembayaran kedua ini untuk disimpan di HP
- Nah, screenshot yang pertama dan kedua tadi bisa kamu lihat kode pembayarannya untuk dipakai menyelesaikan pembayaran
- Kode pembayaran barang pertama dan kedua itu berbeda, jadi pertama kamu harus selesaikan dulu pembayaran barang pertama lewat transfer bank setelah selesai tinggal selesaikan pembayaran untuk barang kedua lewat transfer bank juga
- Intinya pembayarannya satu persatu bukan cuma menggunakan kode yang terakhir kamu dapatkan
- Setelah membayar, tinggal menunggu barangnya dikirim oleh penjual ke tempatmu
- Selesai, berhasil belanja lebih dari 1 barang di TikTok Shop
Nah, demikian di atas bagaimana Cara Belanja di Tiktok Shop Lebih dari Satu Barang yang semoga bermanfaat buat kamu yang ingin tahu cara beli lebih dari 1 barang di TikTok. Semoga bermanfaat ya.
Jika kalian punya cara lain yang berbeda atau ada hal yang ingin ditanyakan, silahkan tulis pada kolom komentar di bawah ya. Terima kasih.